Sinopsis The Man Who Knew Infinity (2015)
The Man Who Knew Infinity merupakan sebuah film yang mengangkat kisah nyata seorang ahli matematika asal India, Srinivasa Ramanujan.
Srinivasa Ramanujan adalah seorang ahli matematika miskin di India. Dia memiliki kejeniusan pada bidang matematika, padahal dia tidak pernah mengenyam jenjang pendidikan formal. Dia terus berusaha mencari pekerjaan untuk menghidupi ibu dan istrinya.
Kerja kerasnya dalam mencari pekerjaan akhirnya berbuah manis. Ramanujan akhirnya diterima pada sebuah kantor milik pemerintah inggris di India (pada masa itu India adalah jajahan Inggris) sebagai juru tulis.
Selain bekerja, Ramanujan juga menuliskan berbagai hasil penelitiannya tentang angka ke dalam buku. Berbagai rumus atau pola yang berhubungan dengan deret dan integral dituliskannya dalam buku itu.
Namun Ramanujan merasa bahwa tulisannya itu harus dipublikasikan, dia tidak ingin pengetahuan yang dimilikinya dibawa mati begitu saja. Oleh karena itu, dengan bantuan dorongan rekan kerja dan bosnya, Ramanujan kemudian mengirimkan karya-karyanya lewat surat kepada G.H. Hardy, seorang profesor ahli matematika di Cambridge.
Kaget dengan isi surat itu, Hardy lalu mengundang secara langsung Ramanujan ke Cambridge. Ramanujan tak ingin menyianyiakan kesempatan emas itu. Dia menyeberangi lautan demi mempublikasikan penemuannya di Inggris. Meninggalkan istri dan ibunya di India.
Tinggal di Inggris rupanya cukup berat bagi Ramanujan. Dia harus beradaptasi dengan berbagai hal. Belum lagi tekanan dari para profesor yang meragukan rumus dan teori Ramanujan. Bagaimana kisah perjuangannya?
Comment